BERTUAHPOS.COM – Memiliki gaya hidup sehat sejatinya tidak terlalu sulit. Dengan menghindari duduk berlama-lama akan membantu seseorang terhindar dari kanker.
Dilansir melalui Medical Daily, S, apapun yang dilakukan dalam keadaan duduk terlalu lama, baik menonton televisi atau mengobrol, berpotensi terkena penyakit kanker. Hidup yang terlalu malas menyimpan banyak keburukan. Bisa memicu kegemukan, diabetes, bahkan kematian dini.
Sekelompok peneliti dari University of Regensburg, Jerman melakukan penelitian gaya hidup ini. Penelitian ini melibatkan empat juta orang dan 68.936 kasus kanker.
Dari 43 studi observasi, mereka membagi perilaku dalam 3 kategori, yaitu waktu menonton televisi, tujuan duduk, dan jumlah waktu yang dihabiskan untuk duduk. Semua itu dibandingkan dengan tingkat kemalasan tertinggi dan terendah lalu dikalkulasi dengan risiko tipe kanker yang berbeda.
Hasilnya, duduk selama dua jam bisa meningkatkan kanker usus besar sebanyak 8 persen, lalu 10 persen untuk kanker endrometrial, serta 6 persen kanker paru-paru. Duduk menonton televisi merupakan faktor pemicu terbesar untuk kanker endometrial dan paru-paru.
Tidak hanya sampai situ. Para ilmuwan menemukan bahwa olahraga tidak terlalu memiliki dampak positif untuk mencegah itu semua. Menurut mereka, aktivitas fisik atau olahraga tidak akan berpengaruh jika anda lebih sering menghabiskan waktu duduk, minimal dua jam.
Namun begitu, kebiasaan duduk berlama-lama hanya akan berpengaruh pada beberapa penyakit di atas saja. Sedangkan untuk penyakit lain, seperti kanker payudara, rectum, ovaries, prostat, perut, esofagus, dan lainnya tidak akan terlalu beresiko. (viva)