BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Menyikapi soal kondisi udara tak sehat, akibat kabut asap Karhutla, Pemko Pekanbaru mengklaim telah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat, kata Sekda Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution di Pekanbaru.
Imbauan ini, dalam rangka mengantisipasi dampak kesehatan masyarakat dari kabut asap Karhutla. “Imbauan ini dikeluarkan menyikapi perkembangan terakhir kualitas udara di Pekanbaru saat ini,” katanya.
Indra Pomi mengatakan, imbauan tersebut dikeluarkan dalam bentuk edaran Wali Kota Pekanbaru, yang ditujukan kepada camat, lurah dan seluruh masyarakat di Kota Pekanbaru.
“Pertama, kita imbau kepada masyarakat untuk mengurangi kegiatan di luar ruangan, apa lagi kalau kegiatan itu tidak terlalu penting,” tuturnya.
Kedua, kata dia, Pemko meminta kepada masyarakat untuk selalu mengenakan masker saat berada di luar rumah.
Ketiga, jika dalam perkembangannya kondisi kabut asap kian parah dan kualitas udara memburuk.
“Maka kita akan mengambil sikap lebih jauh, termasuk meliburkan sekolah. Tapi, hal ini masih menunggu perkembangan kondisi di lapangan,” tuturnya.
Sebelumnya, Pemko Pekanbaru telah mengeluarkan imbauan yang ditujukan kepada seluruh sekolah, agar siswa, dan tenaga pendidik, untuk mengenakan masker saat proses belajar mengajar, dan mengurangi kegiatan siswa di luar ruangan.
Pemprov Riau sejauh ini mengklaim bahwa kabut asap yang melanda Riau saat ini, kiriman karhutla dari Sumatera Selatan dan Jambi. “Karhutla cukup luas terjadi di kedua daerah itu,” kata Kepala BPBD Provinsi Riau Edy Afrizal.***