BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — DPRD Provinsi Riau minta Gubernur Riau untuk segera mengambil langkah evaluasi terhadap Komisaris PT PIR.
Langkah evaluasi ini diperkukan setelah beredarnya dugaan Komisaris PT PIR terima sejumlah transferan uang dari perusahaan tambang, yang kini tengah dikulik di Sosmed.
Ketua Komisi III DPRD Riau Markarius Anwar mengatakan, mengevaluasi Komisaris PT PIR merupakan upaya paling tepat yang bisa dilakukan Gubernur Riau Syamsuar atas beredarnya kabar tak sedap ini.
Apalagi, PT PIR merupakan salah satu BUMD Riau, yang memang sejak dulu ada banyak banyak masalah perkara peninggalan masa lalu.
“Kita minta gubernur mengevaluasi komisaris itu (PT PIR),” katanya Jumat, 5 April 2023.
Dia menambahkan, Komisi III DPRD Riau juga sudah bikin nota dinas yang ditujukan ke pimpinan agar lembaga ini mengeluarkan rekomendasi untuk melakukan evaluasi Komisaris PT PIR.
“Cuma kami belum tahu apakah sudah di follow up pimpinan atau tidak,” tuturnya.
Sebelumnya, atas unggahan dari Twitter @CakraWirabangsa yang menunjukkan bukti transfer sejumlah uang kepada BUMD itu, Komisaris Utama PT PIR mengaku bahwa uang tersebut uang transfer dari owner PT Datama.
Uang itu merupakan uang pinjaman untuk modal usaha produk kesehatan.
“Uang itu saya pinjam ke Loleng (Owner PT Datama) untuk beli obat. Saya kan ada usaha, saya jualan Purtier Placenta, termasuk Loleng juga masuk. Memang utang itu belum saya bayar,” kata Jonli.
“Itu utang sudah lama, bulan Oktober 2022. Waktu itu masuk satu paket (Purtier Placenta) harganya Rp34 juta lebih.
Jonli membantah bahwa uang yang ditranfer kepada dirinya dari perusahaan tambang tersebut bukan uang sogok.
“Saya bilang ke Loleng saya butuh uang, saya pinjam. Itu kan bukan menyogok. Ini kan pinjam meminjam, dan itu saya sampaikan ke dia,” tambahnya.
Sedangkan uang transferan dari perusahaan PT EPE, Jonli menyatakan, jika ia sudah mempertanyakan bukti transferan uang sebesar Rp20 juta itu ke Direktur Operasional (Dirop) PT PIR.
“Dia (Direktur Operasional,red) bilang nggak tahu ke saya pak. Itu transfer penerima transfer atas nama Rizki Ilman, saya tak tahu itu siapa. Tapi di situ keterangan ada Dirop,” ucapnya.***