BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pemprov Riau diminta sesegera mungkin menghibahkan pelabuhan milik provinsi di Dumai, dalam rangka percepatan realisasi proyek RoRo Dumai – Malaka. Pelabuhan milik provinsi itu harus dihibahkan ke pusat agar proses upgrade kapasitas bisa segera dilakukan oleh Kementerian Perhubungan.
Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, provinsi sudah melakukan komunikasi dengan pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan terkait rencana ini. Hadirnya RoRo Dumai – Malaka, merupakan satu dari sekian proyek strategis nasional di Riau dengan waktu penyelesaiannya hingga 2024 mendatang.
“Terkait dermaga yang akan dijadikan sebagai pelabuhan untuk RoRo Dumai – Malaka, pusat sudah sampaikan kepada kami agar segera dihibahkan. Supaya proses upgrader-nya bisa segera dilaksanakan,” tutur Syamsuar.
Dia mengungkapkan, pelabuhan yang sebelumnya memang sudah direncanakan sebagai lokasi bongkar muat, adalah milik pemerintah Provinsi Riau. Pelabuhan itu terdapat di Kota Dumai.
Beberapa perbaikan juga sudah dilakukan terhadap pelabuhan ini, sesuai dengan kesepakatan sebelumnya dalam upaya untuk menunjang kemampuan pelabuhan jika RoRo Dumai – Malaka benar – benar dioperasikan.
“Saya juga sudah berbicara dengan instansi terkait, dan kami menyetujui untuk menghibahkan pelabuhan itu pusat, agar bisa dimaksimalkan kapasitasnya. Kementerian Perhubungan juga memastikan kalau sudah dihibahkan, maka proses pengerjaan sudah bisa dilakukan terhadap pelabuhan itu,” tuturnya. (bpc2)