BERTUAHPOS.COM, BANDUNG – Industri kreatif, khususnya industri musik tanah air semakin ramai. Kali ini, Kerlap-Kerlip Festival akan kembali digelar pada 1 Oktober 2023, bertempat di Area Parkir Outdoor ICE BSD Tangerang, Banten. bank bjb, sebagai salah satu sponsor menyiapkan berbagai program menarik. Jangan lewatkan keseruan Kerlap Kerlip Festival 2023 yang akan menghadirkan NOAH, Yura Yunita, Tiara Andini, The Changcuters, JKT 48, Feel Koplo, Club Dangdut Racun, Lomba Sihir, Okaay, KOTAK, Winky Wiryawan x MC Breew dan masih banyak musisi lainnya
Pemimpin Divisi Corportate Secretary bank bjb Widi Hartoto menyampaikan, untuk mendapatkan tiket dapat langsung mengunjungi kantor cabang bank bjb terdekat dan membuka tabungan bjb Tandamata Berjangka/SiMuda atau bjb SIAP (bjb DPLK). Dengan setoran awal mulai dari Rp250.000 dan setoran bulanan Rp100.000 selama 12 bulan, sudah bisa mendapatkan satu tiket VIP. Kemudian bisa juga dengan skema hold Dana dengan setoran mulai dari Rp1.000.000 dan jangka waktu mulai dari 3 bulan akan mendapat 1 tiket VIP.
“Program tiket bjb pada Kerlap-Kerlip Festival adalah salah satu bentuk dukungan bank bjb terhadap industri kreatif tanah air,” ucap Widi.
Disampaikan Widi, industri kreatif seperti musik terbukti turut mendorong roda ekonomi masyarakat dan juga industri turunan lainnya. Karena itu bank bjb senantiasa terus mendukung industri kreatif agar semakin berkembang yang juga sejalan dengan komitmen bank bjb yaitu untuk terus memberikan kemudahan layanan perbankan kepada khususnya bagi generasi milenial.
Informasi lebih lanjut dapat diakses di laman resmi bank bjb www.bankbjb.co.id (Infobjb.id/kerlapkerlip) atau hubungi call center bjb Call 14049. Promo ini berlaku mulai dari 1 September hingga 30 September 2023, atau selama kuota tiket masih tersedia.
Yuk, segera kunjungi kantor cabang bank bjb terdekat, dan nikmati berbagai promo dan kemudahannya.***