BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengatakan gempa dahsyat pernah mengguncang Laut Banda pada 1 Agustus 1629.
Genpa ini berkekuatan 8,2 magnitudo.
Akibatnya sungguh dahsyat. Air laut setinggi gunung muncul ri selat antara Lonthor & Kepulauan Neira.
Air masuk menerjang benteng, dan menggeser meriam seberat 1,5 ton sejauh 11 meter.
Selain itu, beberapa rumah juga tersapu tsunami. Banyak korban meninggal dunia akibat tsunami ini.
“Hari ini 392 thn lalu,1 Agust 1629 gempa dahsyat (Mag. ~8,2) mguncang Laut Banda. Air laut setinggi gunung muncul di selat antara Lonthor & Kepulauan Neira mnerjang masuk benteng mgeser meriam seberat 1,5 ton sjauh 11 m. Bbrp rumah tersapu tsunami, bnyk korban jiwa meninggal,” tulis Daryono di akun twitternya, @DaryonoBMKG.
Catatan BMKG ini membuktikan bahwa sejak awal, Kepulauan Nusantara sudah diterjang oleh bencana gempa dan tsunami. (bpc4)