BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Untuk menghindari kemacetan akibat dari demo besar yang diadakan di Kota Pekanbaru, pihak Polresta Pekanbaru selaku yang bertanggungjawab untuk pengamanan, meminta masyarakat untuk bisa mengambil jalur alternatif lain agar tidak terjebak macet.
“Hal ini dikarenakan pusat aksi mereka nanti dilakukan di tugu zapin,” kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Tonny Hermawan kepada bertuahpos.com, Jumat (4/11/2016).
Untuk itu, pihaknya melakukan pengalihan arus untuk masyarakat agar tidak terjebak macet. Rencananya, jalan Hang Tuah, Kartini, Diponegoro, Gajah Mada dan Sudirman atau tepatnya di tugu zapin, akan ditutup sementara dikarekan aksi tersebut.
Maka dari itu, dirinya meminta kepada pengendara untuk tidak melintas di jalan tersebut. “Jadi silahkan cari jalan alternatif lain agar tidak terjebak macet,” lanjutnya.
Dirinya jug menghimbau kepada petugas yang ada dilapangan untuk selalu bersiap siaga, untuk pengamanan selama demo berlangsung. Dia menegaskan jangan sampai ada hal yang mengarah kepada diluar demo itu sendiri.
Untuk pengamanan sendiri, berdasarkan keterangan Tonny, setidaknya sebanyak 1.324 orang gabungan turut melakukan pengamanan demo yang dilakukan pada hari ini. Pasukan itu terdiri dari TNI 120 orang, Dishub 40 orang, Satpol PP 120, dan sisanya personil gabungan kepolisian.
Penulis: Iqbal