Keyakinan Konsumen Kian Melemah, Berikut Hasil Survei BI

BERTUAHPOS.COM – Masyarakat seolah ‘putus harapan’ setelah wabah corona merebak di Tanah Air. Begitulah kira-kira gambar dari hasil survei konsumen yang dilakukan oleh Bank Indonesia (BI). Survei itu menunjukkan bahwa tingkat optimisme terhadap kondisi ekonomi kian melemah. Angka indek keyakinan konsumen (IKK) pada Maret 2020 di posisi 113,8 (turun dibandingkan Februari 117,7).
IKK turun di seluruh kategori pengeluaran responden, termasuk usia. Sementara, kalau berdasarkan wilayah, IKK di 14 kota pelaksana survei menurun. Paling dalam terjadi di Denpasar -15,3 poin. Diikuti Palembang -13,3 poin, dan Menado -8,4 poin, seperti dikutip CNN Indonesia. Melemahnya optimisme konsumen disebabkan oleh persepsi terhadap kondisi saat ini dan ekspektasi masyarakat terhadap kondisi ekonomi dalam enam bulan ke depan. Tengoklah, Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) turun 2,2 poin ke level 103,3 pada Maret.
“Akibat menurunnya keyakinan konsumen terhadap ketersediaan lapangan kerja di seluruh kelompok pendidikan, terdalam pada responden dengan tingkat pendidikan pasca sarjana,” tulis survei BI dikutip dalam keterangan resmi. Faktor lainnya, yakni keyakinan untuk membeli barang tahan lama atau durable goods. Menurut persepsi konsumen, penurunan pembelian terjadi untuk barang elektronik, seperti televisi, komputer, dan handphone.
Secara spasial, melemahnya IKE terjadi juga di 14 kota. Namun, penurunan terdalam terjadi di Palembang -11,4 poin. Diikuti Padang -10 poin, dan Mataram -9,2 poin. Pada periode yang sama, Indeks Ekspektasi Kondisi Ekonomi (IEK) juga tercatat turun 5,5 poin menjadi 124,3. Penurunan IEK dikarenakan turunnya ekspektasi konsumen terhadap kegiatan usaha dan penghasilan dalam enam bulan mendatang. IEK terutama menurun di 12 kota responden, dengan penurunan terdalam terjadi di Kota Denpasar -23,3 poin. (bpc3)
Baca: COVID-19: Total Pasien Positif di Riau Terus Bertambah, Kini Sudah 20 Orang
Berita Terkini
Ibu Hamil dan Menyusui Dapat Suntikan Dana dari YBM PLN P3BS dan IZI Riau
#insentif #ibuhamil #IZIRiau
Soal Dugaan Praktik Asusila oleh Marketing, Ini Kata Pimpinan Cabang RFB Pekanbaru
#Rifan #RFB #finance
Respon DJBC Riau Terkait Upaya Hukum Keluarga Atas Kasus Penembakan Haji Permata
#BeaCukai #nasional
LMMR Duga PT Rifan Financindo Berjangka Pekanbaru Jebak Nasabah dengan Cara Mesum
#RFB #Rifan #finance
Reaksi Pemprov Riau Soal SE Menkeu Terkait Refocusing dan Realokasi Anggaran
#Anggaran #APBD #Riau #Finance
Jokowi Sebut Pengusaha Besar ‘Tak Boleh Egois’
#umkm #Jokowi #bisnis