BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dibandingkan liga-liga lainnya di Eropa, Liga Inggris dan Seri A akan menutup bursa transfer lebih awal pada musim 2019/2020 ini.
Untuk Liga Inggris, bursa transfer akan ditutup pada 8 Agustus 2019 nanti. Karena tutup lebih awal, Liga Inggris memberikan kelonggaran dengan membuka bursa transfer lebih awal, yakni sejak 16 Mei lalu.
Begitu juga dengan Seri A, yang akan menutup bursa transfer pada 23 Agustus 2019. Namun, Seri A tidak membuka bursa transfer lebih awal, yang artinya klub di Italia hanya punya waktu dua bulan untuk aktivitas transfer.
Untungnya, penutupan bursa transfer ini hanya berlaku untuk pembelian pemain baru. Bagi klub yang ingin menjual atau meminjamkan pemainnya ke liga luar negeri yang masih membuka bursa transfer tetap diperkenankan.
Sementara itu, liga-liga top Eropa lainnya seperti Ligue 1, Bundesliga, dan La Liga tetap menutup bursa transfer pada 31 Agustus 2019. Karena 31 Agustus 2019 jatuh pada hari Sabtu, maka deadline day dipindahkan ke hari Senin, 2 September 2019. (bpc2)