BERTUAHPOS.COM, JAMBI – Jubir Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Jambi, Johansyah mengimbau masyarakat agar benar-benar menerapkan protokol kesehatan dan 3M.
Johansyah meminta masyarakat agar jangan abai dalam menerapkan 3M. Dikatakannya, pandemi COVID-19 masih belum berlalu.
“Karena itu, kami meminta masyarakat benar-benar menerapkan 3M,” kata Johansyah kepada awak media di Jambi.
Sementara, data dari Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Jambi, hingga Minggu, 22 November 2020, ada 1.649 kasus di Jambi. Ada kenaikan 29 orang hari sebelumnya.
Sementara, jumlah pasien sembuh adalah 1.167 orang, dan jumlah kematian mencapai 35 orang.
“Kami mengimbau masyarakat menerapkan 3M, jangan abai,” kata dia.
Ditambahkan Johansyah, ada empat daerah di Jambi yang zona oranye atau resiko sedang. Empat daerah itu antara lain Sungai Penuh, Bungo, Kota Jambi, dan Tanjung Jabung Timur. (bpc4)