BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau Zul Ikram mendorong agar setiap sekolah atau lembaga pendidikan di Riau membentuk Tim Satgas Sekolah dalam penangan Covid-19. Dorongan ini menyusul dibuka kembali sekolah tatap muka pada semester genap mendatang.
“Jika mengacu ke kalender pendidikan, semester genap mulai berjalan bulan Januari hingga Juli. Sedangkan untuk semester ganjil mulai bulan Juli hingga Desember. Kami mendorong agar sekolah membentuk Tim Satgas Covid-19,” ungkapnya, Senin, 23 November 2020 di Pekanbaru.
Dia menambahkan, Tim Satgas Sekolah dalam penanganan Covid-19 dianggap penting ada di sekolah atau lembaga pendidikan sebagai upaya serius dalam penanganan dan pencegahan munculnya klaster-klaster Covid-19 di lingkungan pendidikan.
“Iya, di Riau memang rencana mulai semester genap tahun depan itu sudah mulai belajar tatap muka di sekolah,” katanya
Untuk itu, pihaknya meminta kepada seluruh sekolah agar mempersiapkan segala sesuatunya jelang pelaksanaan bejalar tatap muka di sekolah tersebut. Sebab meski diizinkan belajar tatap muka di sekolah, namun pihak sekolah wajib menjalankan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan guna mencegah penularan Covid-19 di lingkungan sekolah.
Untuk memastikan protokol kesehatan tersebut berjalan di sekolah, maka pihaknya meminta kepada seluruh sekolah yang akan melakukan belajar tatap muka di sekolah agar membentuk tim Satgas Covid-19 di tingkat sekolah. (bpc2)