BERTUAHPOS.COM, KUANSING – Ratusan warga dari desa Pebaun menghadiri acara Bakti Sosial (Baksos) dan pemeriksaan kesehatan gratis yang di lakukan oleh Partai Gerinda.
” Ini bentuk perhatian partai Gerindra melalui badan kesra Cepat tanggap dalam melayani masyarakat, Mengingat Cuaca yang tidak menentu saat ini, kita datangkan dokter langsuang di acara baksos ini, ada dr. Ellen wulandari yang memberikan pelayan untuk hari ini,” Kata Reky Fitro,S.Pt, M.Pt yang merupakan caleg partai Gerindra dari Davil 4, Jum’at 19 Januari 2024 usai pelaksanaan Baksos.
Fitro menambhakan, saya selaku pribadi mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPRD provinsi Riau bapak Marwan Yohanis yang sudah memfasilitasi acara ini, sehingga bisa berjalan lancar.
” Ini berkat kerja sama kita bersama, pak Marwan sudah melaksanakan sesuai anjuran yang digaungkan oleh pimpinan Gerindra pak Prabowo,” ungkap Reki Fitro.
Sambung Fitro, kegiatan Baksos ini merupakan perintah langsuang oleh ketua umum partai Gerinda dan juga di berikan dana untuk obat-obatan dan lain sebagainya.
” Terima kasih pak Prabowo Subianto sudah mememberikan Baksos dan pemeriksaan kesehatan melalui bidang Kersa dan insyaallah kegiatan ini akan terus kita lakukan di tempat-tempat lain di Kuansing,” kata Reky Fitro caleg muda dari partai Gerindra Davil 4 kaunsing.
Di kesempatan yang sama Anggita DPRD Provinsi Riau Marwan Yohanes mengatakan, kegiatan ini akan terus kita laksanakan.
” insyaallah ada 10 titik lagi kegiatan Baksos ini kedepanya semoga kegiatan ini bisa bermanfaat di tengah masyarakat Kuansing, kita juga berharap kedepannya untuk toko muda Reky Fitro semoga selalu berbuat untuk Kuansing kedepanya, ” kata Marwan Yohanes.
Heri, selaku toko masyarakat mengucapkannya terima kasih kepada Anggota DPRD Provinsi Riau dan Reky Fitro yang sudah melakukan Bansos dan juga melakukan obat gratis di tengah masyarakat Pebaun ini.
” Ini program yang langsung di rasakan oleh masyarakat kita, apalagi pelaksanaannya di lakukan saat ini pasca banjir, sehingga masyarakat bisa melakukan berobat gratis dan mendatangkan dokter untuk memeriksa masyarakat, sekali lagi terima kasih kami ucapkan kepada partai Gerindra khususnya kepada Reky Fitro dan pak Marwan Yohanes,” tutup Pedri.*** (pedri)