BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh atlet Riau, setelah 8 atlet Riau dipanggil memperkuat Indonesia di Asian Games, kali ini giliran lifter Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Riau, Kevin Andrian Ramadhan dipanggil Tim Nasional Indonesia (Timnas) untuk menjalani pemusatan latihan menjelang mengikuti iven olahraga Internasional termasuk persiapan Olimpiade ditahun 2032.
Ketua umum KONI Riau, Iskandar Hoesin mengatakan surat pemanggilan pemusatan latihan untuk lifter Riau Kevin.
Berdasarkan surat nomor 294/PB.PABSI/IX/2023. Ia bersukur atlet Riau mendapatkan kesempatan menjalani latihan di Pelatnas.
“Alhamdulillah lifter angkat besi kita Kevin dipanggil mengikuti Pelatnas jangka panjang di Jakarta. Kevin akan dipersiapkan untuk mengikuti Olimpiade pada tahun 2024 mendatang. Tentunya ini menjadi kebanggaan kita dari Riau, atlet-atlet hasil binaan kita dipanggil memperkuat Indonesia di iven Internasional,” ujar Iskandar Hoesin, Selasa 26 September 2023.
Dijelaskan Iskandar Hoesin, pemanggilan Kevin ini merupakan program jangka panjang bagi Timnas Indonesia yang dimulai tahun 2024, 2028, dan 2032.
Kevin akan di bina bersama atlet angkat besi lainnya, dibawah binaan PB PABSI.
“Mudah-mudahan anak kita Kevin bisa terus berprestasi, dan membawa nama harum Riau serta Indonesia diberbagai iven Nasional dan Internasional. Mulai saat ini kita akan terus membina atlet mulai dari tingkat Junior sampai ke Senior, untuk menghasilkan atlet lebih kedepannya,” ungkap Iskandar Hoesin, yang juga mantan Ketua PABSI Riau.
Sementara itu, Kevin, yang baru berusia 15 tahun ini merasa bangga dirinya bisa mengikuti program latihan dari Timnas.
Tentunya ini kesempatan bagi dirinya untuk menjadi atlet berprestasi dengan memperoleh latihan yang lebih baik di Timnas angkat besi Indonesia.
“Terimaksih kepada pelatih dan orangtua saya sendiri, yang ikut mendorong saya untuk menajdi atlet angkat besi. Awalnya saya tidak tau dipanggil untuk mengikuti program latihan jangka panjang,” kata Kevin usai bertemu dengan Ketua KONI Riau, bersama orangtuanya Jusaldi.
Kevin yang baru saja mempersembahkan medali emas bagi kontingen Popnas Riau ini mengatakan.
Ia akan berusaha untuk lebih baik lagi dalam angkatan besi yang selama ini ia torehkan.
Terakhir saat Popnas ia berhasil mengangkat besi untuk angkatan snatch 89 Kg, dan angkatan clean and jerk 113 Kg.
“Di Popnas saya meraih medali emas, angkatan terbaik saya totalnya 202 Kg, angkatan snatch 89 Kg, dan angkatan clean and jerk 113 Kg. Di latihan saya mampu mengangkat besi hingga mencapai 115 Kg,” kata remaja kelahiran 2008 ini.