BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas mengatakan baru sebagian kecil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SD di Pekanbaru yang dilakukan secara online.
Menurut Ismardi, PPDB tingkat SD dilakukan secara offline atau konvensional karena keterbatasan fasilitas yang dimiliki sekolah.
“Untuk SD sebagian kecil online. Kita uji coba dulu, selebihnya daftar secara offline,” kata Ismardi, Senin 28 Juni 2021.
Orang tua murid dapat langsung datang ke sekolah untuk mendaftarkan anaknya.
Ismardi juga menjamin semua proses pendaftaran ini akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
“Pelaksanaan PPDB secara offline ini tetap berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan,” kata dia.
Untuk pendaftaran sendiri, akan dimulai pada tanggal 5 hingga 11 Juli 2021 mendatang. PPDB tingkat SD dan SMP di Pekanbaru dilakukan secara serentak. (bpc4)