BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Gubernur Riau Syamsuar mengomentari perseteruan antara Amerika Serikat (AS) dengan China, termasuk perang Rusia dan Ukraina yang hingga kini belum usai. Kondisi ini, menurutnya, harus menjadi perhatian bersama sebab akan berdampak buruk terhadap kondisi ekonomi bangsa termasuk di Riau.
Oleh sebab itu, Syamsuar memperingatkan kepada semua pihak untuk selalu bersiap-siap dengan krisis, hingga kondisi terburung yang mungkin akan terjadi. Hal ini diungkapkan Syamsuar kepada wartawan saat ditanya mengenai apa harapannya pada momentum HUT RI ke-77 tahun 2022 kali ini, di Gedung Daerah Provinsi Riau usai upacara peringatan HUT RI ke-77.
“Harapan saya, mari kita semua memelihara persatuan dan kesatuan bangsa. Indonesia dan banyak negara lain di luar sana tengah dihadapkan pada krisis, mulai dari krisis ekonomi, krisis energi dan krisi pangan. Ini juga sebagai dampak dari perang Rusia dan Ukraina yang belum usai, hingga perseteruan antara AS dan China yang masih terjadi,” tuturnya.
Dia menambahkan perseteruan negara-negara tersebut telah banyak memberikan dampak terhadap kondisi dunia, terutama di sektor ekonomi, energi, sehingga juga berdampak terhadap krisis pangan secara global.
“Makanya kami mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk sama-sama menjaga persatuan dan kesatuan di momentum HUT RI ke-77 ini. Kita jaga semangat gotong royong, karena kita telah berhasil membuktikan dengan semangat gotong royong, kita bisa mengatasi pandemi. Mudah-mudahan suasana seperti ini terus dipertahankan,” tuturnya.***