BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Data luas Karhutla di Riau sepanjang 2022 diklaim mengalami penurunan jika dibandingkan tahun sebelumnya.
Kepala BPBD Provinsi Riau, Edy Afrizal menjelaskan, hingga 30 November 2022 luas lahan terbakar di Riau sebanyak 1.246,97 hektare.
“Dan semuanya sudah padam,” kata Edy Afrzal di Pekanbaru, Jumat, 2 Desember 2022.
Dari 1.246,97 hektar luas lahan terbakar di Riau 2022 itu disebut mengalami penurunan luasan sebesar 11,98% jika dibandingkan dengan tahun lalu.
Dijelaskan, untuk hotspot pada tahun 2022 sebanyak 1.631 yang juga terpantau mengalami penurunan hingga 36,71% jika dibandingkan dengan data hotspot tahun 2021.
“Pada kesempatan ini kami sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pemerintah pusat, BNPB, Men LHK, Panglima TNI, Kapolri dan instansi lainnya yang telah mendukung penanggulangan Karhutla di Riau,” kata Edy Afrizal.
“Terima kasih dan apresiasi juga kepada seluruh bupati / walikota, dunia usaha, masyarakat yang telah turut berupaya maksimal di wilayah masing-masing,” tuturnya.
“Termasuk kepada jajaran Satgas Karhutla di Riau, jajaran Korem 031 Wirabima, Polda Riau, Lanud Roesmin Nurjadin, BPBD Provinsi dan kabupaten / kota, Manggala Agni, Satpol PP, Damkar, Polhut dan seluruh pihak yang bertugas selama lebih kurang 9 bulan,” kata Edy Afrizal.
Dia menyebut, dengan upaya dan kerja keras bersama ini telah berhasil membuat Riau bebas kabut asap untuk kesekian kalinya, khususnya tahun 2022. Itulah data luas Karhutla di Riau selama 2022.***