BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMP sederajat akan dilaksanakan pada tanggal 2 hingga 8 Mei 2017. Namun yang uniknya pada tanggal 4 Mei nantinya siswa akan diliburkan dan dilanjutkan ujian di hari berikutnya.Â
Hal ini diungkapkan Kadis Pendidikan Rohil yakni M. Rusli Sarief kepada bertuahpos.com bahwa pada tanggal 4 Mei siswa akan diberi jeda untuk libur ujian.Â
Baca:Â Jelang UN, Kadis Pendidikan Rohil Pulang Lebih Dahulu
“Ujian mulai dari tanggal 2 Mei hingga 8 Mei. Tanggal 4 itu libur, lanjut hari berikutnya,” ujarnya.Â
Lebih lanjut M. Rusli menyatakan bahwa pihaknya cukup bingung dengan jadwal yang sudah ditetapkan tersebut.Â
“Cukup membingungkan harus libur di sela ujian, tapi tentunya kita ikut aturan saja,” tambahnya. (bpc12)