BERTUAHPOS.COM – Makan di rumah makan di Pekanbaru hampir tidak pernah tinggal sayur gulai nangka muda. Ini juga menjadi ciri khas nasi Padang.
Gulai nangka memang termasuk makanan yang harus ada, sebagai pelengkap selera. Tentu saja kuah gulai ini berbeda dengan gulai rumahan biasa.
Nah, gimana sih bikin gulai nangka seenak masakan Padang, simak caranya berikut ini ya Bunda:
Bahan:
200 gram daging tetelan, potong potong
500 ml santan encer
300 ml santan kental
1/4 buah nangka muda, kupas, siangi, dan rebus
1 ikat kacang panjang, potong 5 cm
1 lembar daun kunyit
3 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
1 sendok makan minyak goreng
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
2 dari 3 halaman
Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
7 siung bawang putih
1 ruas jari jahe
1 ruas jari kunyit
3 buah kemiri sangrai
1 sendok makan ketumbar sangrai
7 buah cabai merah besar
Cara Membuat Gulai Nangka Padang:
Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bumbu halus, daun kunyit, daun jeruk, daun salam, dan serai sampai harum.
Masukkan tetelan, lalu masak hingga berubah warna. Setelah itu tuangi santan encer. Masak dengan api kecil sampai tetelan empuk dan santan menyusut.
Tambahkan santan kental dan sedikit air jika diperlukan. Lanjutkan dengan memasukkan nangka muda dan kacang panjang. Masak hingga semuanya matang.
Demikian resep gulai nangka Padang yang bisa Anda praktikkan di rumah. (bpc3)