BERTUAHPOS.COM – Warga Aceh diperbolehkan menggelar ibadah shalat tarawih berjemaah di tengah pandemi corona. Di Kota Banda Aceh misalnya, orang-orang tetap melaksanakan ibadah seperti biasa. Mereka datang ke mesjid beramai-ramai untuk melaksanakan tarawih berjemaah.
Pemandangan sama juga terlihat di Mesjid Raya Baiturrahman. Shalat tarawih berjemaah tetap dilaksanakan. Imam Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Prof Tgk H Azman mengatakan pelaksanaan shalat tarawih tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran COVID-19
“Kami minta jamaah membawa sajadah karena kami tidak membentang karpet. Kepada mereka yang sakit dianjurkan tidak mengikuti shalat berjamaah,” kata Prof Tgk H Azman.
Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, memang jemaah shalat tarawih di mesjid raya ini terlihat berbeda dari tahun sebelumnya. Seperti dilansir Antara, jamaah shalat tarawih tahun ini tidak sampai memadati pelataran yang ada di sisi utara dan selatan Masjid Raya Baiturrahman.
Jamaah hanya padat di bangunan utama Masjid Raya Baiturrahman. Tidak ada jamaah di pelataran utara dan selatan masjid. Sebanyak 12 payung di dua sisi pelataran tersebut dalam kondisi berbuka. (bpc3)