BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bagi Anda yang ingin membeli mobil bekas, ada baiknya tidak membeli mobil yang pernah mengalami tabrakan atau kebanjiran.
Seperti yang dikatakan oleh Fadlan Hanif, salah seorang pemilik showroom mobil bekas di Pekanbaru, ada cara yang dapat Anda lakukan untuk mengetahui apakah mobil tersebut bekas tabrakan atau banjir.
Pertama, dengan mengecek buku servicenya.
“Anda bisa mengenali suatu mobil dengan mengecek historisnya melalui buku service manual pada kendaraan,” ujar Fadlan kepada bertuahpos.com, Jumat 20 Desember 2019.
Kedua, dengan mengetok-ketok bodi mobil.
“Apabila mobil bekas tidak lagi memiliki buku servicenya, caranya cobalah diketok mobil itu dengan jari. Maka kita akan mengetahui apakah ada dempul bekas tabrakan atau tidak,” pungkasnya.
Nah untuk Anda yang ingin membeli mobil bekas, silahkan mencoba dua cara di atas. (bpc9)