Ini 5 Jenis Mobil Diesel Bekas dengan Harga di Bawah Rp100 Jutaan

BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Mobil bekas kini masih menjadi primadona meski ada banyak produk baru jenis kendaraan roda empat ini yang dijual di pasaran. Salah satu keunggulan mobil bekas lantaran memiliki tenaga yang masih kuat dan bahan bakar irit. Berikut ini 5 jenis mobil diesel bekas harga di bawah Rp100 jutaan.
Kijang Kapsul
Toyota Kijang diesel pertama hadir pada tahun 1997 sebagai Kijang generasi keempat. Mobil yang dikenal sebagai Kijang Kapsul ini dibekali dengan mesin 2.400 cc yang mampu menghasilkan tenaga 82 Tk pada 4.200 rpm dan torsi puncak 160 Nm di putaran 2.400 rpm. Berdasarkan situs jual beli mobil bekas, untuk produksi 1997 hingga 2000-an mobil ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 55 jutaan sampai Rp90 jutaan.
Isuzu Panther
Baca: Ecstar, Momentum Kembalinya Suzuki di Balapan MotoGP 2015
Mobil yang dijuluki “Rajanya Diesel” ini masih menjadi primadona di pasaran mobil bekas. Isuzu Panther mesin diesel dibekali mesin dengan kubikasi 2.499 cc yang mampu menghasilkan tenaga 79 Tk dan torsi puncak sebesar 192 Nm pada 1.800 rpm. Ditelusuri dari situs jual beli mobil bekas, Isuzu Panther New Royal Tahun 2000 dibanderol dengan harga Rp53 juta.
Mitsubishi Kuda
Mobil ini dibekali mesin berkapasitas 2.477 cc dengan tenaga 84 Tk pada 4.200 rpm dengan torsi maksimum mencapai 164 Nm pada 2.500 rpm. Saat ini untuk harga mobil bekas Mitsubishi Kuda cukup mengiurkan, dengan dana Rp49 juta Anda sudah bisa membawa pulang Mitsubishi Kuda Super Exceed keluaran tahun 2000.
Ford Everest
Bagi Anda pecinta mobil berpostur bongsor, Ford Everest bisa menjadi pilihan. Mengusung mesin 2.500 cc SHOC dengan tambahan teknologi turbodiesel, mampu menghasilkan tenaga 110 Tk di 3.500 rpm dan torsi puncak 268 Nm pada 2.000 rpm. Ditelusuri dari situs jual beli mobil bekas, Ford Everest XLT produksi 2004 dibanderol dengan harga Rp88 juta.
Chevrolet Spin
Mobil ini memiliki mesin berkubikasi 1.248 cc dengan turbo yang menghasilkan tenaga 73 Tk di 4.000 rpm dan torsi maksimum 190 Nm di putaran 1.750 rpm. Kisaran harga yang ditawarkan pada situs jual beli mobil bekas, untuk Chevrolet Spin Diesel lansiran tahun 2014 dibanderol dengan harga Rp80 jutaan.
(bpc2)
Berita Terkini
Pembakaran Sampah, Lahan 2,500 Meter Persegi Terbakar di Jalan Tanjung Datuk Pekanbaru
“Untuk penyebab kebakaran diduga akibat pembakaran sampah”
Pemkab Harus Cari Solusi Tepat Soal PETI, Supaya ‘Jangan Asal Tangkap Saja’
“Pemilik modal juga harus ditindak. Jangan pekerja saja.”
Video: Pernyataan Jokowi Soal PP Investasi Miras Dicabut
Investasi minuman beralkohol (miras) dicabut atas masukan Ormas.
Video: Suasana Vaksinasi Tahap 2 di Pekanbaru
Vakisinasi tahap kedua yang dilaksanakan pada Senin, 1 Maret 2021, menyasar 2000 tenaga publik.
Jokowi Cabut Investasi Miras, Diklaim Setelah Terima Masukan Para Ulama dan Ormas Islam
“Setelah menerima masukan dari ulama MUI, NU, Muhamadiyah dan ormas lainnya.”
Asap Mulai Selimuti Riau, Warga: Covid Belum Pergi, Asap Sudah Datang
Kabut asap terpantau sudah mulai menyelimuti Riau pada hari ini, Selasa 2 Maret 2021
Siang Ini 10 Juta Dosis Vaksin Sinovac Mendarat di Soetta
Sejauh ini belum ada informasi resmi dari KPCPEN mengenai berapa jumlah dosis vaksin.
Unggah Foto Jokowi Bersama Cucu, Ibu Korban Semanggi I Teringat Kebahagian Bersama Sang Anak
Anaknya ditembak aparat di halaman kampus Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Fokus Pemadaman Karhutla Diarahkan ke Rohil dan Bengkalis
Intensitas titik api di kedua daerah itu sangat tinggi.
Kenapa Harga BRIS Cenderung Melandai Setelah Dimerger?
Harga BRIS diperkirakan akan menanjak naik setelah kepemilikan saham publik ditambah.