BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Hidup mewah dan punya banyak uang tentu bukan rahasia dalam kehidupan sepak bola. Mereka yang kini menjadi bintang sepak bola top dunia sudah pasti menjadi milyarder.
Sejumlah pesepakbola juga masuk dalam daftar atlet terkaya di dunia. Bahkan mendominasi daftar pemain terkaya saat ini. Berikut ini tiga pesepakbola aktif terkaya pada 2021.
Di urutan teratas, ada nama Cristiano Ronaldo. Kekayaan bersih pemain berjuluk CR7 itu mencapai USD450 juta atau sekira Rp6,451 triliun. Cristiano Ronaldo dikenal sebagai pesepakbola terbaik sepanjang masa.
Pada 2009, dia bergabung dengan Real Madrid dari Manchester United dengan biaya transfer mencapai USD132 juta, yang menjadikannya pemain sepakbola termahal dalam sejarah olahraga tersebut.
Nama striker andalan Barcelona, Lionel Messi, juga berada dalam daftar pesepakbola terkaya di dunia pada 2021. Ia mengisi tempat kedua dengan total kekayaan mencapai USD400 juta Rp5,734 triliun.
Bukan hal yang mengejutkan mengetahui fakta fantastis soal kekayaan Messi. Sebab, dia sendiri sudah ditapuk menjadi salah satu pesepakbola terbaik di dunia.
Selanjutnya, ada nama Alexandre Pato. Nama Pato terbilang mengejutkan bisa berada dalam daftar pesepakbola terkaya di dunia ini, mengingat sosoknya yang kurang tersohor di dunia sepakbola seperti dua nama sebelumnya.
Tetapi, kekayaan Pato melebihi Eden Hazard dan juga Gareth Bale. Dia tercatat mengantongi kekayaan bersih senilai USD145 juta atau sekira Rp2,078 triliun.
Alexandre Pato sendiri memulai kariernya pada usia 16 tahun dan kemudian bergabung dengan Sports Club Internacional untuk bersaing di Campeonato Brasileiro Sub 20. Pada 2006, penyerang asal Brasil ini memimpin tim untuk memenangkan Piala Dunia Klub. (bpc2)