BERTUAHPOS.COM – Berikut kata mutiara atau kalimat hikmah yang di ucapkan para tokoh, orang – orang terkenal dan menginspirasi dunia. Semoga kita dapat memetik hikmah kata mutiara hari Kamis ini.
1. Barang siapa segan kepada orang lain, maka ia pun akan disegani, dan barang siapa melecehkan orang lain, maka ia pun akan dilecehkan.
2. Hati – hati dengan senda gurau. Karena berapa banyak senda gurau yang mengandung bahaya, dan berapa banyak dua sahabat kemudian bermusuhan sesudah bersenda gurau.
3. Berhati – hatilah berteman dengan orang jahat, karena kejahatan itu bisa menular sebagaimana menularnya penyakit ke tubuh orang sehat.
4. Menyendiri itu lebih baik dari pada berteman dengan orang jahat.
5. Hormatilah kedua orang tuamu, kau akan selamat dari mara bahaya. Jangan menyusahkan mereka, sehingga mendapatkan bencana.
6. Inti pertemanan itu pertolongan, inti kasih sayang itu saling menguatkan.
7. Tidaklah ular akan melahirkan kecuali seekor ular pula.
8. Ubahlah keluh kesah dengan syukur, dan ketakutan dengan sabar.
9. Seseorang itu diketahui melalui apa yang dia baca.
10. Tidak jarang akan muncul berbagai macam persoalan hanya dari beberapa persoalan.
Kata – Kata Mutiara Hari ini Sebelumnya:
Iman menghapus keresahan, menghilangkan kegundahan. Ia penyejuk hati ahli tauhid dan pelapang jiwa ahli ibadah.
Yang lalu telah berlalu, yang pergi telah mati. Tak perlu kaupikirkan yang lalu, ia telah hilang dan berakhir.
Terimalah takdir yang terjadi, rezeki yang telah dibagi. Segala sesuatu sesuai dengan takarannya. Maka biarlah keresahan itu sirna.
Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati tenteram, dosa berguguran, diridhoi Dzat yang Maha Tahuu dan duka sirna.
Sucikan hatimu dari perasaaan iri, bersihkan dari sifat dengki. Buanglah jauh – jauh kebencian dan singkirkan keburukan.
Kemampuan kita dalam menjaga lisan dapat menjadi sarana penentu hidup dan mati kita.
Jangan membuka mulut ketika Anda sedang berenang, dan jangan pula Anda membukanya ketika marah.