BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Para pelajar di Riau mulai melek saham. Hal ini terlihat dari peta investor di Pasar Modal yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) Riau.
Pada 2018, BEI mencatat investor berdasarkan pekerjaan, mendapati investor kalangan pelajar sebanyak 3.422 investor. Angka ini kemudian naik menjadi 5.041 investor pada tahun 2019. Dengan kata lain terjadi kenaikan sekitar 1.619 investor di kalangan pelajar dalam kurun waktu 1 tahun.
“Kami melihat bahwa upaya pengenalan investasi sejak dini kepada para pelajar berjalan sesuai harapan. Setidaknya mereka mau mencoba untuk berinvestasi walau orientasinya masih belum sama dengan investor dikalangan swasta,” kata Kepala BEI Perwakilan Riau, Emon Sulaeman.
Dia menambahkan, upala literasi yang dilakukan BEI memang akan masuk pada semua lapisan masyarakat walau polanya dilakukan secara bertahap. Langkah ini tidak lain untuk memberitahukan kepada mereka betapa pentingnya investasi dan harus dilakukan sejak dini.
Adapaun meningkatnya angka investasi di kalangan pelajar di Riau cukup menjawab pertanyaan bahwa generasi milenial punya keinginan untuk hidup lebih baik di masa akan datang.
BEI Riau juga mencatat pertumbuhan angka investor di kalangan lain. Misalnya investor di kalangan pegawai swasta. Pada 2018 jumlahnya 5.195, menjadi 6.755 pada 2019 (naik 1.560 investor).
Kondisi yang sama juga terlihat pada peta investor di lapangan pekerjaan pegawai negeri dari 1.487 investor pada 2018 menjadi 1.938 pada tahun 2019 (naik 451 investor). Sedangkan di kalangan ibu rumah tangga dari 648 di 2018 menjadi 639 pada 2019 (naik 91 investor).
Selanjutnya di kalangan pengusaha, pada 2018 jumlah investor sebanyak 1.680 menjadi 2.157 pada tahun 2019. Di kalangan TNI-Polri sebanyak 33 investor pada 2018 menjadi 61 investor pada 2019.
BEI Riau juga mencatat bahwa investor di kalangan pensiunan juga menunjukkan angka kenaikan walau tidak signifikan. Dari 147 pada 2018 menjadi 186 pada 2019. Kenaikan juga terlihat pada investor di kalangan pekerja guru atau dosen dari 79 investor pada 2018 menjadi 100 investor pada 2019.
bpc3