BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Emas merupakan jenis perhiasan yang sangat didambakan dan diidamkan oleh setiap orang terutama kaum hawa. Emas saat ini dianggap sebagai salah satu investasi yang menguntungkan terutama emas antam atau emas batangan.
Meskipun sudah banyak cara investasi, namun emas tetap menjadi pilihan banyak kalangan terutama investasi emas antam. Hal ini dipercaya akan mendapatkan keuntungan yang sangat banyak di masa depan.Â
Menurut Andra, penjual emas di Toko Singapura Plaza Senapelan Jalan Teuku Umar Pekanbaru mengatakan emas antam cocok untuk masyarakat yang ingin berinvestasi.Â
“Investasi yang sangat cocok adalah emas antam dikarenakan emas antam dalam bentuk perbatangan tidak pakai upah. Untuk menjualnyapun tidak terlalu banyak potongan harganya, tapi kerugiannya emas antam tidak bisa dipakai dalam bentuk perhiasan,” ungkapnya, Selasa 27 November 2018.
Seperti diberitakan sebelumnya, memasuki akhir bulan November harga emas antam per satu gram di Plaza Senapelan Jalan Teuku Umar Pekanbaru stabil.Â
Baca:Â Akhir November Harga Emas Antam Stabil, Perhiasan Naik
Dari pantauan bertuahpos di toko emas Singapura Lantai 2 Plaza Senapelan, Selasa 27 November 2018, harga emas antam per satu gram stabil di harga Rp 630.000. Harga ini sama dengan harga sebelumnya atau tidak mengalami kenaikan maupun penurunan.Â
Nah bagi Anda yang memiliki uang atau dana yang belum akan terpakai dalam waktu dekat ini, investasi emas antam merupakan pilihan yang sangat cocok. (cr1)