BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal, mengungkapkan temuan patroli pengawasan Pemilu yang menunjukkan banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) diduga tidak netral.
Alnofrizal mengungkapkan ada oknum camat di Kabupaten Siak yang telah mengumpulkan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di kedai kopi.
Dalam pertemuan itu ada dugaan camat memberikan arahan agar pilih salah satu caleg.
Camat Sabak Auh, Kabupaten Siak, Arie Dermawan, menjadi sorotan karena diduga melakukan pelanggaran dengan mengarahkan perwakilan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) kepada salah satu calon legislatif.
“Dugaan pelanggaran tersebut terjadi pada 15-16 Desember lalu, dengan sejumlah barang bukti, termasuk rekaman, sudah diterima oleh Bawaslu,” ucap Ketua Bawaslu Riau, Alnof, Kamis 21 Desember 2023.
Langkah tegas diambil dengan meminta keterangan sejumlah orang yang membenarkan dugaan pelanggaran yang dilakukan Camat Arie.
“Bawaslu Siak sudah menindaklanjuti itu dan akan ditindaklanjuti ke KASN,” tambah Alnofrizal.
Selain Siak, Alnofrizal juga mengungkap beberapa pelanggaran ASN yang tidak netral di Riau, termasuk di Kabupaten Kuantan Singingi dan Kabupaten Indragiri Hilir.
“Ada di kuansing camat, kepala dinas di Inhil dan camat di Siak. Kita nanti mau tindaklanjuti. Seluruhnya kini sudah mulai ditindaklanjuti untuk dilaporkan ke Komisi ASN,” tutupnya.
Skandal ketidaknetralan ASN semakin meruncing, meninggalkan pertanyaan besar terkait integritas Pemilu di Riau.