BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pasien positif Covid-19 varian Omicron di Pekanbaru jalani isolasi mandiri di rumahnya.
Isoman di rumah setelah pasien menyatakan penolakannya untuk dilakukan isolasi di tempat isolasi terpadu yang disediakan pemerintah.
“Pasien isolasi mandiri di rumah,” kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Masrul Kasmy, Senin, 31 Januari 2022 di Pekanbaru.
Dia menambahkan, pasien diperbolehkan isolasi mandiri lantaran kondisi kesehannya stabil. Pasien positif Omicron di Pekanbaru itu tidak menunjukkan gejala apapun, seperti; demam, batuk atau sesak nafas.
Masrul menyebut secara umum kondisi kesehatannya stabil. Dia sehat-sehat saja.
“Karena tidak bergejala, pasien keberatan saat kita arahkan untuk isolasi di tempat isolasi terpadu,” ujarnya.
Saat ini petugas tengah melakukan kontak tracing kepada seluruh orang terdekat yang berkontak erat dengan pasien. Baik keluarga maupun rekan-rekan yang satu perjalanan dengan pasien.
“Kontak tracing masih dilakukan hari ini, hasilnya belum kita dapatkan,” katanya.
Masrul mengungkapkan, warga Pekanbaru yang terpapar Omicorn itu melakukan perjalanan ke Batam
. Kemudian, sesampainya di sana, yang bersangkutan menjalani pemeriksaan tes swab pada tanggal 26 Januari 2022. Ternyata dari hasilnya, ia terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron.
Lanjut dia, setelah dilakukan pelacakan terhadap warga Pekanbaru tersebut, maka selanjutnya dilakukan tahap tracing dan testing bagi setiap orang yang kontak erat dengan pasien tersebut. (bpc2)