BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan pihaknya menginginkan training centre (TC) timnas dilakukan di zona hijau Covid-19.
Sejauh ini, ada dua tempat yang jadi rencana, yakni Samarinda dan Palembang.
“PSSI memilih lokasi TC di Samarinda atau Palembang. Di sana masih zona hijau untuk pandemi Covid-19 dan fasilitas lapangan memadai,” kata Yunus Nusi di laman resmi PSSI.
PSSI sendiri berencana memulai TC timnas U-23 pada 1 Agustus 2021 mendatang.
“Kami berencana menggelar pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia pada 1 Agustus mendatang,” kata dia.
Indonesia sendiri akan menjadi tuan rumah kualifikasi Grup G Piala Asia U-23 2022.
Berikut jadwal pertandingan Indonesia di kualifikasi grup G Piala Asia U-23 2022.
27 Oktober 2021, Tiongkok vs Indonesia
29 Oktober 2021, Indonesia vs Australia
31 Oktober 2021, Indonesia vs Brunei Darussalam
(bpc4)