BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (NKEKS) meyakini Riau berpotensi dalam pengembangan ekonomi dan keuangan Syariah.
Direktur Eksekutif KNEKS Ventje Rahardjo mengatakan peluang pengembangan ekonomi dan keuangan syariah dapat dilakukan dengan memberdayakan pengembangan UMKM, sektor usaha, sektor keuangan syariah hingga industri dan produk halal.
“Kami juga melihat saat ini Pemda juga tengah mempersiapkan rencana Pergub tentang pengembangan ekonomi dan keuangan Syariah. Ini sejalan,” katanya dalam audiensi virtual dengan Gubernur Riau Syamsuar, Selasa, 8 Maret 2022.
KNEKS juga menyatakan ketertarikan untuk membangun sinergi dan kolaborasi dengan Pemprov Riau setelah melihat potensi pertumbuhan ekonomi Riau saat ini. “Kami berharap ada kerjasama dan kolaborasi terjalin di Riau,” sambungnya.
Ventje Rahardjo juga menuturkan, terhadap sektor bisnis dan industri halal juga perlu disinergikan untuk mendorong ekspor UMKM dan industri halal. Sehingga dapat mengembangkan industri aman dan sehat atau di Provinsi Riau. “Untuk itu, perlu mendapat dukungan program percepatan sertifikasi halal dari sektor UMKM serta mensejahterakan,” ujarnya.
Kemudian, perlunya dilakukan koordinasi yang kuat dalam kaitan kelembagaan ekonomi bantuan Syariah di Provinsi Riau. Dimana program pengembangan ekonomi dan keuangan syariah baik nasional maupun daerah berkolaborasi melalui satu pintu yaitu lembaga ekonomi dan keuangan syariah daerah.
Oleh karena itu, melalui pertemuan tersebut, Ventje Rahardjo berharap dapat dilakukan kesepakatan terkait rencana sinergi dan aksi dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Provinsi Riau.
“Utamanya mendorong rancangan peraturan Gubernur Riau tentang pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Riau. Semoga pengembangan ekonomi dan keuangan syariah ini dapat memberikan manfaat dan menjadi amal jariyah,” sebutnya. (bpc2)