BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Partai Golkar diyakini mengalami ‘krisis kader’ untuk maju di Pilgub Riau 2024 mendatang. Hal ini dapat dilihat setelah ‘mesin politik’ Syamsuar mandek pada Pilkada Riau 2019 lalu, di mana suara Golkar di Riau rata – rata kalah.
“Apa yang terjadi itu tentulah menjadi representasi terhadap strategi politik Golkar pada Pilgub Riau 2024 mendatang. Sejauh ini (selain Syamsuar) Golkar krisis kader,” kata Pengamat Komunikasi Politik dari Universitas Muhammadiyah Riau Aidil Haris kepada Bertuahpos.com, Jumat, 16 Juli 2021.
Dia menambahkan, analisa ini masih menunjukkan gambaran sementara terhadap posisi Golkar di Pilgub Riau 2024, setelah melihat dinamika politik yang terjadi di partai berlambang beringin itu, beberapa waktu belakangan ini.
Dengan kata lain, Partai Golkar harus memikirkan strategi politik yang matang untuk mengembalikan posisi. Sebab semakin ke sini, strategi Parpol lain juga semakin matang, seperti PDI, PKS dan Demokrat yang juga sudah mulai ancang – ancang.
“Tapi yang jelas, sampai hari ini kita belum lihat figur yang muncul dari Partai Golkar untuk Pilgub Riau 2024. Meski demikian, bisa jadi figur Syamsuar yang kembali diandalkan Golkar,” tuturnya.
Dijelaskan, sosok Syamsuar bisa saja menjadi figur andalan Golkar setelah Syamsuar hengkang dari PAN —- Parpol yang menghantarkannya duduk menjadi Gubernur Riau. Apalagi, Syamsuar saat ini memegang jabatan strategis sebagai Ketua DPD Golkar Riau.
“Sejauh ini gambarannya kurang lebih seperti itu lah. Jadi harus dipantau terus, bisa juga nanti berubah kan. Saya rasa, masyarakat juga sudah bisa menilai sendiri bagaimana sosok yang sekarang, dan bagaimana dengan figur yang mungkin nanti akan diusung Golkar di Pilgub 2024,” kata Aidil Haris. (bpc2)