BERTUAHPOS.COM, KUANSING,- Akibat tingginya curah hujan dan angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di desa Logas kecamatan Singingi kabupaten Kuantan Singingi tumbang ke jalan sehingga mengakibatkan arus lalu lintas Taluk Kuantan menuju kota Pekanbaru terhambat.
Kalaksa Badan Penanggulangan Berencana Daerah (BPBD) Kuansing Andrizul, Skm , M.Si membenarkan bahwa ada pohon yang tumbang ke jalan di desa Logas tersebut.
” Tepat Pukul 00.15 WIB kita mendapat laporan bahwasanya ada pohon yang tumbang saya bersama team Satgas BPBD langsuang menuju TKP ke desa Logas tersebut dan team langsung membersihkan pohon yang tumbang tersebut,” ungkap Kalaksa BPBD Andrizul.
Kalaksa menambahkan, untuk saat ini kondisi cuaca saat ini tidak menentu hujan di sertai angin kencang sering terjadi akhir-akhir ini.
” Jadi saya menghimbau kepada agar tetap waspada di masa musim penghujan dan cuaca ekstrim, segera laporkan apabila ada indikasi terjadinya bencana,” himbau Kalaksa BPBD Kuansing.***