BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ratusan massa yang menamakan diri Gerakan Rakyat Berdaulat datangi kantor DPRD Riau, Jumat 24 Mei 2019. Massa kemudian melalukan aksi unjuk rasa di DPRD Riau.
Dalam orasinya, orator aksi mengatakan bahwa secara kasat mata, ada kecurangan dalam pemilu 2019 yang lalu. Dimulai dari dukungan kepala daerah, pada saat hari pemilihan.
“Ini tugas kita sebagai rakyat untuk menuntut keadilan. Ini tugas kita untuk mempertahankan negara,” ujar orator aksi dari atas mobil komando.
Massa juga mengklaim bahwa mereka tidak terafiliasi dengan paslon manapun. Mereka datang atas nama rakyat yang menuntut keadilan.
“Kita disini bukan 01 atau 02, tapi kita disini untuk menuntut keadilan,” tambah orator aksi.
Sementara itu, arus lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman di depan DPRD Riau padat lancar. Kendaraan tetap bisa berjalan, meski harus pelan-pelan dan merayap. (bpc2)