BERTUAHPOS.COM (BPC), ROHIL – Tidak pernah terbayangkan oleh Tri Putri Lestari, dirinya akan dijambret usai pergi makan bersama temannya. Pada hari Selasa (30/08/2016) malam sekitar pukul 21.00 wib, gadis yang akrab disapa dengan panggilan Putri ini harus kehilangan sejumlah barang berharga miliknya berupa Dompet, Handphone (Hp), Uang, Surat-Surat Kendaraan dan Kartu Identitas.
Diungkapkan Putri kepada Bertuahpos.com, usai makan malam bersama temannya, tiba-tiba ada yang mengikutinya dari belakang. Saat berada disamping mereka, seorang pria yang sedang berboncengan memanggil mereka dengan kata hai. “Mereka panggil kami, hai. Otomatis kami sama-sama melihat mereka. Pas sadar, ternyata dia (pelaku, red) sudah mengambil dompet Putri,” ungkapnya.
Sempat terjadi tarik menarik, sambung Putri, setelah dompet berhasil di ambil Alhasil, pelaku menendang sepeda motor yang dibawa Putri bersama temannya. Mengingat dirinya menjadi korban jambret, Putri bersama temannya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bangko.
“Malam itu, nomor Hp masih aktif di hubungi. Tapi gak di angkat. Di sms, dibalasnya,” kata Putri.
Dikatakan gadis berusia 17 tahun ini, si pelaku mengaku hanya ingin meminjam Hp Putri untuk membayar uang kuliah. Setelah mendapat penggantinya nanti, pelaku berjanji akan memulangkan kembali. Pesan singkat yang dilakukan Putri terus belanjut dan berjalan baik, bahkan sampai panggilan telephone yang dilakukan korban di jawab oleh pelaku.
Pagi harinya rabu (31/8/2016) Putri mencoba hubungi pelaku, dengan meminta untuk mengembalikan dompet serta isi nya. Pelakupun mengiyakan, ntah apa yang dipikirkan pelaku, dia (pelaku, red) memberikan syarat kepada Putri untuk menemaninya pergi jalan sebentar jika barang milik korban ingin dikembalikan. Putripun mengiyakan.
“Pagi tadi coba di hubungi lagi, Putri bilang lagi dirumah sendirian. Di gang rumah sepi, kesinilah antarin dompet Putri,” ujar Gadis yang baru ingin masuk perguruan tinggi ini.
Pelaku sempat menolak dengan berdalih ada kerjaan. Siang hari nomor pelaku tidak aktif. Sampai waktu magrib, Putri mencoba hubungi nomornya yang masih digunakan pelaku untuk kesekian kalinya. Alhasil, nomornya kembali aktif.
“Magrib tadi Putri hubungi no Putri aktif. Trus Putri janjian ketemu minta jemput, sekitar jam 7. Putri hubungi teman Putri suruh tunggu di gang dekat rumah untuk tangkap dia,” jelas Putri.
Sempat salah masuk gang, pelaku akhirnya ditangkap oleh teman-teman korban yang sudah menunggu di gang Teladan ditempat yang dijanjikan. Naas, palakupun di tangkap dan diserahkan ke Polsek Bangko.
Saat dikonfirmasi kepada Kapolsek Bangko, AKP Agung Tri Adiyanto membenarkan adanya laporan dari korban dan penangkapan terhadap pelaku. “Kita sudah mengamankan pelaku beserta rekannya saat menjalankan aksi. Tersangka dan barang bukti sudah diamankan di Mapolsek,” pungkas Kapolsek rabu (31/08/2016).
Penulis: Arie