BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman serahkan laporan keuangan unaudit kepada Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK). Laporan ini nantinya akan mejadi bahan kajian BPK untuk mengeluarkan audit terhadap laporan keuangan Pemprov Riau.
“Kita sudah serahkan laporan itu dengan mendatangi langsung kantor BPK Perwakilan Riau. Ini nantinya akan ditidaklanjuti sehingga menjadi audit oleh BPK,” kata Gubri, Jumat (31/03/2017).
Baca:Â PAD Pajak Reklame Pekanbaru Anjlok, Ini Penyebabnya
Dia mengatakan, selanjutnya Pemprov Riau akan mengunggu hasil itu, jika ada bahan kurang dan perlu dilengkapi, barulah Pemprov Riau menyelesaikan berkas persyaratan itu.
Bagian yang paling kursial dan menjadi perhatian penting, yakni masalah aset. Andi Rachman menegaskan, agar setiap SKPD tetap disiplin untuk melakukan penertiban masalah aset.
Baca:Â Soal RAL, Pemprov Masih Tunggu Hasil Audit BPKP
Terutama untuk kejar aset yang masih berada di tangan pejabat yang sudah pindah. Termasuk aset tidak bergerak di lingkungan Pemprov Riau, harus ditertibkan lagi.
“Itu yang harus dikejar. Dan kami tidak pernah istirahat untuk menyelesaikan masalah ini. Koordinasi yang kami kami lakukan rutin kepada dinas dan badan terkait masalah ini,” tambahnya.
Penulis: Melba Ferry Fadly