BERTUAHPOS.COM – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengumumkan bahwa penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tahun 2024 segera dibuka.
Sebanyak 359 formasi PPPK telah disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi dan Birokrasi (Kemenpan RB).
Hal ini diutarakan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Irwan Suryadi.
“Alhamdulillah usulan Pekanbaru untuk penerimaan PPPK disetujui pusat. Kita tinggal tunggu jadwal dari BKN, kemungkinan dalam bulan ini atau awal bulan depan kita sudah buka penerimaan,” ujarnya pada Selasa 24 September 2024.
Irwan menambahkan, formasi yang paling banyak berasal dari tenaga teknis, dengan prioritas diberikan kepada Tenaga Harian Lepas (THL) yang ada di lingkungan Pemko Pekanbaru.
“Kalau berbicara teknis, memang tenaga honorer yang ikut seleksi PPPK nantinya. Kalau CPNS kemarin kan umum yang ikut,” tuturnya.
Saat ini, Pemko Pekanbaru menantikan informasi lebih lanjut mengenai jadwal pelaksanaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).