BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Bidang Kepartaian DPP Golkar, Ibnu Munzir menegaskan siapapun Ketua DPRD Riau nantinya harus memberikan citra positif untuk partai Golkar.
Â
“Selaku pimpinan DPRD, dia harus mampu tampil bagus, untuk memberikan citra bagus untuk partainya. Itu harapan kita,” kata Ibnu Munzir.
Â
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Riau, Arsyadjuliandi Rachman masih belum membeberkan nama-nama yang direkomendasikan untuk menjadi Ketua DPRD Riau. Dikatakan dia, tiga nama calon setelah dibahas akan dikirimkan ke pusat.
Â
“Yang jelas, tiga nama yang akan kita kirimkan ke pusat memiliki kriteria yang diharapkan,” kata Andi.
Â
Untuk diketahui, dari 65 anggota DPRD Riau, suara terbanyak diperoleh Partai Golkar dengan 11 kursi. Dengan demikian, Golkar berhak atas kursi ketua. Disusul PDIP 10 kursi, Demokrat 9 kursi, Gerindra 8 kursi, PKS 7 kursi, PAN 7 kursi, PKB 6 kursi, PPP 4 kursi, Nasdem 2 kursi, dan Hanura 1 kursi.Â
Â
Anggota DPRD Riau periode 2019-2024 ini akan dilantik pada Jumat, 6 September 2019. (bpc2)