BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bagi anda yang sedang bingung mau sarapan menu apa pagi ini, nah menu yang satu ini bisa jadi pilihan. Apalagi buat anda pecinta manis, yaitu Pancake Kentang.
Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya seperti dikutip dari cookpad.com
Bahan-bahan:
- 3 buah kentang ukuran sedang : 450 gram
- 1/4 buah bawang bombay
- 1 butir telur
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 6 sdm minyak goreng
Cara membuatnya:
- Siapkan bahan bahan terlebih dulu
- Kupas dan potong potong kecil, kentang beserta bawang bombay, kemudian dihaluskan dengan mesin Chopper, kalo tidak ada bisa di parut, kentang dan bawang bombay di kupas kemudian diparut.
- Saring kentang sehingga airnya berkurang, tunggu lima menit, sampai semua air kentang berkurang. Dan buang airnya.
- Taruh adonan kentang yang sudah disaring di mangkuk, kemudian campur semua bumbu: telur, garam, merica, kemudian aduk merata.
- Panaskan wajan, tuang 2 sdm minyak goreng. Goreng hingga kekuningan
- Setiap hendak menggoreng, beri minyak goreng 2 sdm.
Selamat mencoba! (bpc6)