BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong memiliki tiga target untuk anak asuhnya.
Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan. Menurut Iriawan, Tae-yong menginginkan tiga hal, yaitu mental pemain, kedisiplinan, dan stamina.
“Memang Tae yong ingin meningkatkan mental pemain, kedisiplinan, dan stamina,” kata Iriawan, dikutip dari bolasport.com, Rabu 21 Oktober 2020.
Dilanjutkan Iriawan, pada saat memulai melatih timnas U-19, Tae-yong menilai stamina timnas belumlah kuat. Pemain, kata Tae-yong, awalnya hanya kuat bermain 20 menit saja.
Namun, seiring berjalannya program latihan, stamina pemain timnas U-19 sudah membaik. Kini, stamina pemain timnas U-19 sudah sanggup main 90 menit.
“Kita bisa melihat peningkatan bagus di timnas U-19,” pungkas Iriawan. (bpc4)