BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Mantan Kepala Staf Umum TNI, Letjen Johannes Suryo Prabowo mengatakan dirinya akan memaafkan pengkhianatan PKI.
Termasuk, tindakan PKI yang menculik dan membantai Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) dan jenderal-jenderal di TNI AD.
Namun, meski memaafkan PKI, Suryo Prabowo menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah bisa melupakan pengkhianatan PKI.
“Telah saya maafkan tapi tidak bisa dan tidak akan pernah bisa saya lupakan,” tulis Suryo Prabowo di akun twitternya, @JsuryoP1, Rabu 30 September 2020.
Cuitan Suryo Prabowo mendapatkan banyak komentar dari netizen. Umumnya, mereka ikut mendukung pernyataan sang jenderal.
“Kita rame rame telah memaafkannya. Tapi tidak akan pernah melupakannya,” tulis akun @ekasepdiariawan.
“Juga harus selalu diperingati dan, agar tidak terulang lagi karena bahaya komunis itu laten…,” tulis akun @rahmad_anw.
“Meskipun mereka juga ga minta maaf, maafkan. Tapi jangan sekali2 lupakan,” tulis akun @KavindraOemar. (bpc4)