BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ustadz Hilmi Firdausi mengatakan tidak ada yang aneh-aneh dalam akun dakwah Ustadz Abdul Somad (UAS) yang hilang.
Dikatakan Ustadz Hilmi, akun UAS hanya berisikan live ceramah dan kegiatana sosial dakwah.
“Hilangnya akun2 dakwah tidak bersamaan, hari ini saya lsg dikabari tim UAS bhw FP beliau hilang. Td jg di grup Ust DSAS mengabarkan hal yg sama. Pdhal akun2 itu berisi live ceramah & kegiatan sosial dakwah. Arie Untung jg mengalami hal2 yg “aneh” dgn sosmednya,” tulis Ustadz Hilmu di twitternya, @Hilmi28.
Ditambahkan Ustadz Hilmi, tidak hanya akun UAS yang hilang, namun juga beberapa akun ulama lainnya, salah satunya akun Buya Yahya.
“Fanpage UAS, Buya Yahya, DSAS, Jamaah Majelis Azzikra hilang serentak. Punya saya malah terlebih dahulu hilang 2019. Ya sudah…Innalillahi wa inna ilaihi rooji’uun. Makin banyak saja yg tdk suka dgn dakwah di negeri ini,” tambah dia.
Sebelumnya, akun facebook Ustadz Abdul Somad (UAS) diketahui menghilang, Rabu 14 April 2021.
Saat dilakukan pencarian dengan keyword ‘Ustadz Abdul Somad’, tidak ditemukan lagi akun resmi UAS yang memiliki centang biru sebagai tanda akun resminya. Pengguna hanya diarahkan ke akun-akun fanspage yang tidak resmi.
Begitu juga saat dilakukan pencarian dengan keyword ‘Ustad Abdul Somad Official’, pengguna tetap diarahkan ke fanspage UAS yang tidak resmi.
Sebelumnya, akun resmi UAS di facebook bisa ditemukan dengan link https://m.facebook.com/ustadzabdulsomadofficialfanpage/. (bpc4)