BERTUAHPOS.COM, – Begitu banyak orang yang terlalu sibuk dengan pekerjaan sampai lupa dengan kesehatan. Jika tubuh dan otak mampu berbicara, mungkin mereka akan menjerit untuk minta istirahat. Hanya saja, kita tidak menyadarinya dan baru sadar ketika sudah merasakan sakit. Bekerja memang penting, tapi jika berlebihan, tidak baik juga lho Ladies.
Nah, berikut ini merupakan tips bagi workaholics yang dilansir dari womanitely.com. Simak yuk!
-
Jangan abaikan tidur
Memang, workaholics adalah orang yang super sibuk dan terlalu enjoy dengan pekerjaannya. Tapi, jangan sampai deh lupa yang namanya untuk istirahat. Tubuh dan otak Anda juga perlu energi untuk bisa bekerja lagi dan bisa Anda dapatkan dengan tidur.
-
Dengarkan tubuh Anda
Sama halnya dengan tubuh, Anda juga harus peka. Tubuh butuh istirahat, tubuh butuh rileks, dan Anda jangan selalu memaksanya untuk terus bekerja. Yang ada, nantinya Anda sendiri yang merasakan sakit akibat mengabaikan tubuh Anda sendiri.
-
Vitamin
Selain asupan makanan yang bernutrisi, Anda juga perlu tambahan vitamin yang bisa menambah daya tahan tubuh. Sebaiknya, konsumsi vitamin setiap hari saat pagi. Apalagi, saat cuaca yang tak menentu yang sering bikin orang sakit.
-
Olahraga
Menyempatkan diri untuk melakukan olahraga di sela-sela kesibukan memang penting Ladies. Tidak perlu melakukan olahraga yang berat, cukup olahraga yang ringan dan rutin. Seperti, jogging selama 15 menit setiap pagi atau renang setiap minggu.
-
Vacation time
Kesibukan tentu akan membuat otak Anda jenuh dan mudah stress. Nah, sudah saatnya Anda melakukan olahraga yang menyegarkan kembali otak dan pikiran Anda. Paling tidak, sempatkan diri untuk menghirup udara segar sebulan sekali.(Vemale)
Â