BERTUAHPOS.COM — Nursamad Kamba meninggal dunia pada Sabtu, 20 Juni 2020. Kiai NU, KH Ahmad Mustofa Bisri atau Gus Mus mengabarkan kepergian Nursamad Kamba dalam akun Facebook-nya.
Nursamad Kamba adalah seorang filsuf. Dalam situs Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati (SGD) Bandung, Nursamad Kamba, lahir di Pinrang, Sulawesi Selatan pada 23 September 1958.
Pria yang akrab disapa Kamba ini merupakan dosen Tasawuf pada Jurusan Tasawuf Psikoterapi (TP) Fakultas Ushuluddin UIN SGD Bandung sejak 1998 hingga sekarang.
Dia ahli Tasawuf juga menjadi Ketua Jurusan TP periode 1998-2000, sebagaimana dilansir dari detikcom.
Selama menjadi dosen di Fakultas Ushuluddin UIN SGD Bandung, Kamba pernah menjabat sebagai Ketua Jurusan TP periode 1998-2000 dan Sekretaris Pusat Pengembangan Studi Luar Negeri IAIN SGD tahun 1998.
Pemikirannya didukung dengan latar pendidikannya yang sangat mumpuni. Selain ahli tasawuf, Nursamad Kamba dikenal sebagai penulis.
Karyanya antara lain Fatawa Majlis al Ulama al Indunisi (Terjemah Indonesia-Arab) terbitan CENSIS tahun 1996, Universitas al Azhar: Problem Modernisasi Pendidikan Islam terbitan PERTA tahun 1997, Al Shirath al Wasath terbitan CENSIS tahun 1997.
Karya tulisan lainnya diterbitkan dalam buku berjudul: Abdul Karim Amrullah wa Atsaruhu fi al-Harakat al-Tajdidiyah al-Islamiyah bi Minangkabau terbitan CENSIS tahun 1999, Al Sirah al Nabawiyah (Terjemah Arab-Indonesia) terbitan Adigna Media Utama tahun 1999.
Selain itu juga ada bukunya berjudul: Syabakat al Ulama (Terjemah Indonesia-Arab) terbitan CENSIS tahun 1999, Al Muhammadiyah wa Nahdlatul Ulama fie Nazhri al Ulama bi al Syarq al Awsath terbitan Mimbar Studi tahun 1999, dan Islam Sufistik (Terjemah Arab-Indonesia) terbitan Mizan tahun 2001.
Berkat keuletan, Kamba pernah meraih penghargaan dari PT Asuransi Jiwasraya/ UNHAS tahun 1990, KBRI Cairo tahun 1993, PPMI Mesir tahun 2004, Departemen Luar Negeri RI tahun 2005 dan HIMA-J TAPSI tahun 2010.
Kini, Kamba telah pergi. Kepergian Nursamad Kamba diiringi dengan #maiyahberduka di sosial media. Mari sama-sama kita kririmkan alfatihah untuk Nursamad Kamba. (bpc3)