BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU —
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) didukung Google News Initiative (GNI) akan menyelenggarakan rangkaian webinar bertema “Melawan Infodemi Covid-19”. Kegiatan ini merupakan bagian dari #RoadToCongressAJIXI.
Disinformasi menjadi tantangan serius dalam upaya penanganan pandemi Covid-19. WHO menyebutnya sebagao Infodemi. Tersebarnya informasi hoaks mengenai Covid-19 dianggap sama bahayanya dengan pandemi. Setidaknya ada tujuh rangkaian webinar yang akan dilaksanakan dengan menghadirkan para pembicara berkompeten di bidangnya.
Untuk Wabinar pertama mengangkat tema: Jelang Setahun Pandemi: Berhasilkah Media dan Platform Mengatasi Infodemi?, yang akan dilaksanakan pada Senin, 8 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB.
Adapun pembicara yang dihadirkan, Alice Budisatrijo (Manajer Kebijakan Misinformasi Facebook), Wahyu Dhyatmika (Tempo/inisiator Cekfakta.com), Yovantara Arief (Direktur Eksekutif Remotivi).
Kemudian di Wabinar kedua mengangkat tema: Bahaya Mis/Disinformasi Vaksin Covid-19 yang akan diselenggarakan pada Kamis, 11 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB, dengan menghadirkan pembicara Ahmad Arif (LaporCovid-19), Siti Nadia (Jubir vaksinasi), Lucie Godeau (Jakarta Bureau Chief for Agence France-Presse)
Lalu Webinar ketiga mengusung tema: Membangun Resilience Community Menghadapi Infodemi, pada Senin, 15 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB. Pembicaranya yakni Elin Yunita Kristanti (Wapemred Liputan6.com), Septiaji Eko Nugroho (Ketua Presidium Mafindo), Novi Kurnia (Ketua Jaringan Pegiat Literasi Digital).
Pada Webinar keempat, mengangkat tema: Di Balik Dapur Pemeriksaan Fakta, yang diselenggarakan pada Rabu, 17 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB, dengan pembicara Irma Garnesia (Periset Tirto.id), Inggried Dwi Wedhaswary (Kompas.com) dan Angelina (Koordinator CekFakta Tempo)
Adapun pada Webinar kelima, tema yang diangkat: Memverifikasi Narasumber Ahli di Masa Pandemi. Dilaksanakan pada, Jum’at, 19 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB. Pembicaranya: Heru Margianto (Redaktur Pelaksana Kompas.com), Iqbal Elyazar (Akademi Ilmuwan Muda Indonesia/Eijkman).
Kemudian, pada Webinar keenam mengusung tema: Bagaimana Memverifikasi Pseudosains Covid-19?, diselenggarakan pada Senin, 22 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB. Dengan pembicara: Aghnia Adzkia (Data Journalist BBC Indonesia), Dyna Rochmyaningsih (Direktur eksekutif Society of Indonesian Science Journalists).
Sedangkan pada Webinar, temanya adalah: Bagaimana Menyajikan Debunk Teori Konspirasi?. Diselenggarakan pada Rabu, 24 Februari 2021, pukul 14.00-16.00 WIB. Untuk pembicaranya: Ismail Fahmi (Drone Emprit) Ahmad Nurhasim (Editor sains The Conversation).
(bpc2)