BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pengamat politik Rocky Gerung mengkawatirkan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara berpotensi akan menjadi ‘kota hantu’.
Rocky mengutip kegelisahaan Menteri Keuangan Sri Mulyani bahwa anggaran yang dipakai pemerintah untuk membangun IKN Nusantara sebagian besar dari utang.
“Memang (potensial menjadi kota hantu), Sri Mulyani kan bilang hutang,” ungkap Rocky Gerung dikutipdari kanal YouTube-nya, Rabu, 19 Januari 2022.
Dia berucap kekhawatiran ini bukan sebatas cuap-cuap kosong. “Orang bukan sekedar mengkhawatirkan, orang melihat prosedur kita membayar hutang nanti dibebankan kepada presiden,” sambungnya.
Dalam video itu, Rocky juga bicara soal RUU IKN Nusantara yang mana masyarat Indonesia tak dilibatkan dalam mengambil keputusan. Sebab itu, dia beranggapan bahwa RUU tersebut merupakan produk yang dihasilkan dari keputusan yang tergesa-gesa.
“Kalo Istana rakyat maksa seluruh rakyat itu diminta semacam pendapat lah. Dibikin panjang (pembahasaannya) supaya rakyat diundang,” kata pria berkacamata itu.
Kita telah mengetahui bersama, bahwa pemerintah resmi memberi nama ‘Nusantara’ untuk ibu kota negara (IKN) baru Indonesia di Kalimantan Timur.
Akan tetapi, pemberian nama ‘Nusantara’ itu menuai pro kontra di kalangan masyarakat dan sejumlah tokoh publik Indonesia.
Banyak yang khawatir bahwa ibu kota baru Nusantara bakal berakhir menjadi ‘kota hantu’ seperti yang terjadi di Naypyidaw, Myanmar. Atas dasar ini lah Rocky Gerung turut memberikan pandangannya. (bpc2)