BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan bahwa penyebaran covid-19 melalui klaster keluarga di Riau terus meningkat, terutama di Kota Pekanbaru.
Per Senin, 24 Mei 2021, kasus terbaru positif covid-19 meningkat tajam, di mana bertambah 665 orang. Sementara untuk jumlah pasien sembuh tercatat 204 orang.
“Kenaikan kasus positif covid-19 di Riau didominasi oleh klaster keluarga yang tercatat terus bertambah usai lebaran Idul Fitri,” kata Mimi Yuliani Nazir, Senin, 24 Mei 2021.
Dia menambahkan, grafik yang terus meningkat untuk klaster keluarga mengalami peningkatan signifikan. Jika biasanya penambahan 3-5 orang terkonfirmasi untuk klaster ini, kini mencapai 5-10 orang dalam 1 keluarga.
“Hampir 2 minggu pasca lebaran kasus positif covid-19 naik. Kondisi saat ini itulah kasus tertinggi di Riau, setelah sebelumnya berada di bawah 600 kasus. Masih dari klaster keluarga yang meningkat saat ini,” tuturnya.
Dia menambahkan, rata-rata dalam 1 keluarga ada 6 sampai 10 orang yang terpapar. Bahkan, ada yang 1 keluarga dengan 18 orang yang terpapar covid-19, setelah dilakukan tracing
Mimi menambahkan, untuk di Pekanbaru tercatat sebanyak 25 klaster keluarga. Artinya jika dirata-ratakan 10 orang dalam 1 keluarga terpapar corona, dengan demikian sudah ada 250 kasus positif.
“Itu baru di Pekanbaru, belum di Bengkalis, Kampar, dan daerah lain di Riau. Maka jumlah ini menjadi sangat besar,” tuturnya.
Dia menambahkan, situasi seperti ini sudah diprediksi menjelang lebaran Idul Fitri kemarin, di mana Satgas Penanganan Covid-19 memperkirakan kasus positif akan menanjak naik usai lebaran. (bpc2)