BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di Riau mengalami kenaikan untuk sepekan ke depan.
Kabid Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan Dinas Perkebunan Provinsi Riau Defris Hatmaja menjelaskan, kenaikan harga TBS kelapa sawit untuk sepekan ke depan terjadi pada setiap kelompok umur, dengan jumlah kenaikan terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun sebesar Rp49,98/Kg atau mencapai 2,03% dari harga minggu lalu.
“Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan naik menjadi Rp 2.509,84/Kg,” tuturnya, Rabu, 19 Oktober 2022.
Dijelaskan, penyebab kenaikan harga TBS karena komoditas minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) melesat di sesi awal perdagangan Jumat, 14 Oktober 2022.
Pada Selasa, 11 Oktober 2022, Malaysian Palm Oil Board (MPOB) melaporkan bahwa persediaan CPO Malaysia pada akhir September 2022 naik 10,5% dari bulan sebelumnya menjadi 2,32 juta ton dan menjadi posisi tertinggi dalam hampir tiga tahun.
Padahal harga minyak saingan seperti minyak kedelai di Dalian ditutup melesat 1,7%. Sejatinya, harga CPO kerap dipengaruhi oleh minyak saingan karena mereka bersaing untuk mendapatkan pangsa pasar di pasar nabati global.
“Ketika harga minyak kedelai naik, biasanya akan mengerek harga CPO pula. Namun, hal yang sebaliknya terjadi,” tuturnya.
Berikut ini daftar harga TBS kelapa sawit di Riau untuk sepekan ke depan:
- Umur 3th (Rp 1.841,17);
- Umur 4th (Rp 1.998,29);
- Umur 5th (Rp 2.188,20);
- Umur 6th (Rp 2.241,37);
- Umur 7th (Rp 2.328,96);
- Umur 8th (Rp 2.393,82);
- Umur 9th (Rp 2.451,36);
- Umur 10th-20th (Rp 2.509,84);
- Umur 21th (Rp 2.400,93);
- Umur 22th (Rp 2.388,60);
- Umur 23th (Rp 2.378,33);
- Umur 24th (Rp 2.275,58);
- Umur 25th (Rp 2.219,07);
- Indeks K : 89,16%
- Harga CPO Rp 11.523,55
- Harga Kernel Rp 5.281,12
Harga ini berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Dinas Perkebunan Provinsi Riau dan bisa saja tak sama di lapangan.***