BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Mantan Gubernur Riau Rusli Zainal begitu berkesan dengan sosok almarhum (Alm) dr Tabrani Rab. Rusli Zainal, terlihat hadir saat pemakaman Alm Tabrani di Kompleks At Tabrani Islamic Center, Senin, 15 Agustus 2022.
Dalam kesempatan itu, dia menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya almarhum. Figur Tabrani yang sangat dikenal dengan ‘Presiden Riau Merdeka” ini memiliki pemikiran-pemikiran besar.
“Dia selalu mengedepankan kepentingan masyarakat dan daerah,” kata Rusli Zainal
Dia menambahkan, Tabrani Rab—selama hidupnya—telah berkontribusi dalam perjuangan untuk menuntut hak-hak Riau, terutama dalam hal dana bagi hasil minyak hingga munculnya gerakan Riau Merdeka di awal reformasi.
Semua itu, atas dasar ketidakpuasan terhadap pemerintah pusat. “Atas apa yang sudah ditinggalkan almarhum untuk Riau, mari sama-sama kita doakan semoga beliau berada di tempat terbaik Allah SWT,” imbuhnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Prof dr Tabrani Rab meninggal pada Minggu, 14 Agustus 2022 sekitar pukul 19.46 WIB di Rumah Sakit Awal Bros Sudirman, Pekanbaru.
Jenazah tokoh masyarakat Riau Tabrani Rab akan dimakamkan di halaman Masjid At-Tabrani, Kompleks Tabrani Islamic Center, Jalan Bakti Pekanbaru.***.