BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Mohamad Guntur Romli menyindir Ustaz Abdul Somad yang dideportasi dari Singapura. Sindiran itu diunggah melalui akun Twitter @GunRomli.
Dalam cuitannya itu dia menyindir tentang ceramah UAS tentang wakaf dan pesantren setelah tidak bisa liburan ke Singapura.
“Setelah dicekal gak bisa berlibur & belanja di Singapore skrg ngomong wakaf pesantren. Pdhl sebelumnya jg berbusa2 sedekah & wakaf, eh malah mau libur dan belanja ke Singapore. Skrng mau boikot Singapore? Diketawain patung singa,” tulis akun @GunRomli itu.
Setelah sekitar 2 jam diunggah, postingan Guntur Romli diretweet hingga 108 kali dengan 496 like. Cuitan itu kemudian mendapat ragam komentar dari netizen yang dominan menyudutkan Guntur Romli.
Setelah dicekal gak bisa berlibur & belanja di Singapore skrng ngomong wakaf pesantren. Pdhal sblumnya jg berbusa2 ngomong sedekah & wakaf, eh malah mau liburan & belanja ke Singapore. Skrng mau boikot Singapore? Diketawain patung singa 🤣
— Mohamad Guntur Romli (@GunRomli) May 18, 2022
Para netizen menganggap bahwa Guntur Romli gerah dan tidak gentle. “Wow, neh akun keliatan gerah mah uas tp ngak berani tag langsung ke orangnya, coba om gentle dikit bs ngk atau barang x situ punya dendam karena kubu situ demen bgt mah kaum pelangi,” balas akun @Rudinyot2.
“Boikot Singapore!!! jangan mau judi lagi di Singapore,” tulis akun @BudiArt31192358.
Seperti diberitakan sebelumnya, UAS dideportasi oleh Singapura.
Kabar soal deportasi Ustaz Abdul Somad [UAS] yang dilakukan Singapura bikin heboh Netizen di Tanah Air. Singapura menjadi trending topik di Twitter dengan beragam tanggapan.
Hal ini berawal dari UAS yang mengaku dideportasi dari Singapura yang dia ungkap melalui akun instagram, pada Senin, 16 Mei 2022. Dalam unggahan itu, UAS menyertakan foto dan video saat dia berada di sebuah ruangan sebelum dideportasi.
“UAS di ruang 1×2 meter seperti penjara di imigrasi, sebelum dideportasi dari Singapore,” tulis UAS dalam unggahan itu. Dia terlihat mengenakan masker dan topi berada di dalam ruangan.***