BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – BMKG mencatat hingga pagi ini, Kamis 17 Juni 2021 pukul 09.43 WIT, telah terjadi 19 kali gempa susulan di Maluku Tengah, pasca gempa 6,1 kemarin siang.
Dari 19 gempa susulan tersebut, hanya ada satu gempa yang cukup kuat dan dirasakan masyarakat.
“Hingga pagi ini BMKG mencatat 19 gempa susulan di Maluku Tengah pasca Gempa 6,0 kemarin,” jelas Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono di akun twitternya, @DaryonoBMKG.
Sebelumnya, Sebelumnya, Gempa berkekuatan 6,1 magnitudo mengguncang Maluku siang ini, Rabu 16 Juni 2021.
Gempa ini tercatat terjadi pada pukul 11.43 WIB.
Titik pusat gempa ini berada di koordinat 3.39 Lintang Selatan (LS) dan 129.56 Bujur Timur (BT), atau 67 arah tenggara Maluku Tengah.
Awalnya BMKG mengumumkan gempa ini tak berpotensi tsunami, namun kemudian diralat menjadi berpotensi tsunami. (bpc4)