BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution meminta semua pihak agar meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi Covid-19.
Hal ini menjadi perhatian Edy Natar setelah melihat bahwa baru ada 4 daerah di Riau yang cakupan vaksinasi berada diatas 50 persen. 4 daerah tersebut adalah Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Kuantan Singingi, dan Kabupaten Bengkalis.
“Kita masih tetap terus mencoba menggesa itu dengan melibatkan beberapa pihak supaya kesadaran dalam masyarakat ini meningkat,” kata Edy Natar, Sabtu 4 Desember 2021.
Ditambahkan Edy Natar, tugas untuk meningkatkan kesadaran masyarakat ini tidaklah mudah. Menurut dia, masih banyak masyarakat beranggapan bahwa vaksinasi tidak berpengaruh apa-apa.
Karena itu, kata dia, semua pihak harus memberikan informasi yang sehat kepada masyarakat betapa pentingnya vaksinasi dan pengaruhnya dalam mencegah Covid-19.
“Harus kita berikan informasi yang sehat, di tengah banyaknya berita atau informasi yang menyebar dan sangat mempengaruhi sebagian masyarakat kita yang tingkat pemahamannya rendah,” tambah dia.
Selain vaksinasi, Edy juga menekan betapa pentingnya mengedukasi masyarakat agar tetap menaati protokol kesehatan (prokes). Walaupun, mereka sudah mendapatkan vaksin.
“Inilah tugas kita semua, agar dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang vaksinasi tersebut,” pungkas dia. (bpc4)